Friday, June 26, 2009

Jalan-jalan di seputar Jakarta Pusat

Jalan-jalan di seputar Jakarta Pusat nyoook.. Naik busway enak juga, gak perlu bingung atau takut tersesat, tinggal ikuti rutenya aja, ok

Naik busway ternyata menyenangkan juga..
Naik busway pagi hari, siang hari dan sore hari memberikan kesan yang berbeda. Pagi hari dan sore hari biasanya harus berjubelan, masih mending suasana di pagi hari karena kondisi para penumpang yang masih segar, tapi begitu sore hari siapkan mental anda untuk berdesak-desakan ditambah aroma bau badan setelah seharian para penumpang melakukan aktifitas, untungnya ada AC jadi aroma tidak terlalu menyengat..heheheee
Tips : bisa menggunakan masker atau bawalah bekal freshmint yang bs anda makan di dalam busway..

Tidak perlu takut tersesat..
Cukup dengan 3500 rupiah anda bisa mengitari kota Jakarta dari ujung ke ujung dengan naik busway. Jangan takut, di setiap halte anda akan dapat menemukan petunjuk arah tujuan busway. Bila suatu saat anda salah turun di sebuah halte anda tinggal berpindah dari satu koridor ke koridor lain atau halte satu ke halte yang lain tanpa harus membeli lagi tiketnya, asal anda tidak melampaui pintu keluar halte.
Tips : pastikan anda selalu turun di Halte yang tepat, jika anda ragu segera tanyakan pada petugas didalam halte dan ingat jangan melampaui pintu keluar, jika anda melampaui pintu keluar,maka anda harus membeli tiket lagi untuk melanjutkan perjalan.

0 comments: